na INLIS000000000001711 20240429034413 0010-0424000176 240429 g 0 ind Padi toleran rendaman / Aris Hairmansis; Diah Wurjandari; Mahyuddin Syam Bogor : Pusat Penelitian dan Pengembangan Tanaman Pangan, 2009 12 p. : ill. ; 25 cm. 633.18 PUS p 633.18 ORYZA SATIVA RICE PUSAT PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN TANAMAN PANGAN Perubahan iklim telah menjadi kenyataan yang tak dapat dihindari. Kondisi yang lebih panas dan kering sudah dapat dirasakan dewasa ini sebagaimana halnya juga dengan kondisi yang lebih basah sehingga menimbulkan banjir. Tanpa adanya upaya khusus, kondisi ini akan sangat berpengaruh terhadap produksi padi yang senantiasa dituntut untuk terus meningkat, sejalan dengan peningkatan konsumsi akibat pertambahan penduduk. Puslitbang Tanaman Pangan bekerjasama dengan IRRI (International Rice Research Institute) dengan dukungan Pemerintah Jepang telah melakukan serangkaian penelitian dan pengujian berbagai varietas yang toleran terhadap rendaman akibat banjir. Pengujian di berbagai lokasi banjir di Indonesia telah menghasilkan tiga galur atau calon varietas yang toleran terhadap rendaman. Satu di antaranya telah dilepas dengan nama Inpara 3 sedangkan dua galur lainnya sedang dalam proses pengusulan untuk dilepas secara resmi sehingga dapat digunakan petani secara luas. Buklet ini diharapkan dapat dipakai sebagai rujukan bagi aparat Dinas Pertanian di daerah, pengkaji, dan penyuluh sehingga kerugian yang diderita petani akibat genangan banjir di lahan sawahnya dapat ditekan. Sementara benih Inpara 3 dapat diperoleh melalui Balai Besar Penelitian Tanaman Padi, benih Swarna-Sub1 (diusulkan untuk dilepas dengan nama Inpara 4) dan IR64-Sub1 (diusulkan dilepas sebagai Inpara 5) juga diharapkan bisa diperoleh petani dari Balai Besar itu setelah galur tersebut dilepas secara resmi. https://repository.pertanian.go.id/items/cfc1ff1c-6719-4aa5-9fe8-613f30c341a2